Jumat, 12 Desember 2014

Warcraft the Movie (2016)



Film Warcraft yang lama gue idam-idamkan tidak lagi menjadi mimpi! Udah diiumumin secara resmi oleh pihak Legendary Pictures and Universal Studios kalau Warcraft the Movie akan dirilis tahun 2016 nanti.


Proses casting sudah selesai, dan menilik dari karakter-karakter yang ditampilkan (Ben Foster sebagai Medivh, Travis Fimmel sebagai Anduin Lothar, Dominic Cooper sebagai King Llane Wrynn dan Rob Kazinsky sebagai ORGRIM DOOMHAMMER!) dapat dipastikan setting Warcraft the Movie akan mengangkat awal sengket Orcish Horde vs The Alliance (Humans, Elves and Dwarves) dari game Warcraft 1 dan 2.

Warchief Orgrim Doomhammer
Kalau liat teaser-poster karakter yang sudah dirilis, dapat dipastikan desain dan animasi 3D para Orc dibuat dengan mempertahankan desain terbaru yang rada "bulky" selayaknya yang dihadirkan dalam World of Warcraft: Warlords of Draenor.

King Llane Wrynn of Stormwind
Nah jujur aja gue lebih pengen lihat desain Anduin Lothar, "The Lion of Azeroth". Tapi gak apa-apalah lihat bokap Varian tampil untuk kali ini.

All in all gue gak sabar nunggu dirilisnya film ini!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar